LOLAK, BAWASLUBOLMONG—Badan Pengawas Pemilihan Umum – Sekertaris Jenderal (Sekjen) Bawaslu Gunawan Suswantoro melantik 315 calon pegawai negeri sipil (CPNS) formasi tahun 2019 menjadi pegawai negeri sipil (PNS), Rabu, di Jakarta (1/11/2021). Dalam sambutannya, Gunawan menantang para PNS ini untuk melahirkan inovasi terbaru demi kebaikan nama Bawaslu.
“Silakan dikembangkan yang sudah ada dalam Bawaslu. Karena ke depan inovasi bukanlah sebuah langkah menjadi perbaikan, tapi merupakan sebuah kewajiban,” ungkapnya.
Dia menambahkan, untuk melahirkan inovasi para PNS harus segera adaptasi dengan lingkungan kerja, lalu melakukan koordinasi dan diskusi dengan para senior. “Bisa ditanyakan apa saja yang harus dikembangkan dalam beberapa waktu ke depan. Juga hal-hal yang kurang maksimal segera diperbaiki, sehingga kerangka kerja dan ‘output’ bisa maksimal,” tuturnya.
“Jangan ada jarak antara yang baru dengan yang lama. Kita sama-sama membangun Bawaslu demi kemajuan demokrasi bangsa,” imbuh dia.
Dikatakan Gunawan, PNS dan ASN Bawaslu memegang peran penting dalam membangun demokrasi di Indonesia. Karena, sudah terlibat dalam proses membuat aturan, pengambilan keputusan, sampai mengawasi langsung jalannya tahapan pesta demokrasi hingga selesai.
“Sebagai PNS dan ASN Bawaslu, kita punya kewajiban untuk meningkatkan kualitas demokrasi di Indonesia,” terangnya.
Sumber: Humas Bawaslu RI